7 Jenis Logo Desain serta Pengertiannya
7 Jenis Logo Desain serta Pengertiannya
Logo merupakan suatu tanda, lambang atau simbol dengan arti tertentu, dan suatu identitas dari perusahaan, daerah, organisasi, produk, negara, lembaga, dan hal lainnya membutuhkan sesuatu yang singkat dan mudah diingat sebagai pengganti dari nama sebenarnya.
Setiap logo yang dibuat memiliki arti tersendiri, dibuat sesuai dengan filosofi sebuah perusahaan, organisasi atau lemaba itu sendiri. Tapi apakah kamu tahu bahwa logo memiliki berbagai jenis?
Nah, sebelum kamu memulai mencoba membuat sebuah logo, kamu juga harus tahu terlebih dahulu jenis dari setiap logo. Untuk itu pada pembahasan di artikel ini saya akan berbagi mengani jenis-jenis logo desain.
7 Jenis Logo Desain Grafis dan Pengertiannya
1. Wordmark
Logo jenis ini biasanya hanya berupa tulisan nama perusahaan itu sendiri, untuk nama perusahaan yang ringkas dan tidak terlalu panjang logo jenis ini sangat efektif digunakan.
Dengan tambahan sedikit seni pada tulisan seperti pewarnaan, salah satu contoh adalah logo google yang menggunakan warna berbeda dari setiap bentuk hurufnya.
Adapula yang memasukkan pesan khusus didalam negative space antar tulisan dengan bentuk ataupun simbol. Negative space sendiri merupakan ruang kosong yang diciptakan dari bentuk huruf atau angka yang mengapitnya sehingga tercipta ruang kosong yang berbentuk. Contohnya adalah logo Fedex yang memiliki negative space antara huruf E dan X dimana terdapat simbol panah kekanan yang pastinya memiliki pesan khusus.
Intinya semakin unik logo yang dibuat maka akan semakin berharga. Logo wordmark juga bisa dibagi menjadi beberapa jenis sebagai berikut :
- Wordmark serif
Pada jenis ini biasanya huruf atau jenis font memiliki kaki kaki disetiap sudutnya.
- Wordmark San Serif
Jenis logo ini biasa sering kamu jumpai, karena dengan bentuk dan perpaduan warna yang modern, bersih menjadi disenangi banyak kalangan muda.
- Wordmark Script
Jenis logo ini berupa tulisan yang berbentuk kaligrafi atau tulisan yang saling terhubung dengan sedikit diberi fariasi didalamnya memberikan kesan yang elegan dan unik.
- Wordmark Handwriting
Pada jenis logo yang satu ini menggunakan jenis font yang memiliki seni seperti tulisan tangan tetapi tetap berbasis grafis dan biasanya logo jenis ini digunakan oleh perorangan bukan sebagai perusahaan karena berisi nama pribadi.
2. Pictorial Mark / Logo Simbol
Berbasis foto atau grafis jenis logo ini juga bisa disebut dengan istilah simbol yang sesuai dengan perusahaan. Simbol yang digunakan biasanya merupakan bentuk dari objek yang biasa kamu jumpai atau objek lainnya.
3. Abstrak
Logo abstrak merupakan logo yang memiliki simbol dan tulisan didalamnya. Simbol yang diterapkan pada logo abstrak berbeda dengan logo pictorial karena logo abstrak memiliki simbol yang memiliki bentuk yang tidak biasa di jumpai karena menggunakan bentuk-bentuk abstrak seperti lingkaran, gabungan persegi dan sebagainya. dari perpaduan bentuk abstrak tersebut sudah dipastikan memiliki makna didalamnya.
Loga abstrak lebih memungkinkan kamu untuk lebih berfikir kreatif menciptakan sesuatu yang mewakili merk dan bisnis kamu.
4. Letter Mark ( Logo Monogram )
Logo letter mark merupakan jenis logo yang menggunakan suatu huruf dari nama inisial perusahaan seperti huruf awal ataupun apabila nama perusahaan memiliki dua kata dapat pula menggunakan 2 huruf inisial dari 2 kata nama perusahaan tersebut.
Jenis logo ini banyak dipakai oleh perusahaan-perusahaan ternama karena orang-orang akan lebih mengenali dengan mudah logo dan merk tersebut. Esensi dari jenis logo ini adalah kesederhanaan.
5. Character atau Maskot
Logo character merupakan jenis logo yang menggunakan karakter untuk maskot utamanya. karakter disini biasanya memakai karakter manusia ataupun makhluk hidup lainnya sebagai daya tarik untuk perusahaan.
Maskot akan dianggap sebagai juru bicara atau duta bagi brand atau perusahaan.
6. Emblem Logo atau Lambang
Logo ini memiliki visual yang lebih mencolok ketimbang jenis logo lain pada umumnya, karena logo emblem merupakan jenis logo yang menggunakan objek sebagai kerangka utama logo dan terdapat tulisan ataupun tambahan objek lagi didalamnya.
Biasanya logo jenis ini dipakai untuk industri sport, club motor dan sebagainya.
7. Logo kombinasi
Logo kombinasi terdiri dari gabungan wordmark atau lettermark dengan logo simbol, abstrak atau maskot. Gambar dan teks bisa disatukan, ditumpuk, atau terintegrasi satu sama lain untuk menciptakan sebuah logo.
Penutup
Nah itu tadi penjelasan dari 7 jenis tipe logo dan pengertiannya, semoga artikel ini bisa menambah pengetahuan kamu di dunia desain grafis. Jika ada jenis logo lain yang kamu tau bisa langsung tambahin di komentar.
Article "7 Jenis Logo Desain serta Pengertiannya" protected
Post a Comment